The Language of the New Media  

Posted by Frans
Ilusi dalam New Media

     Ilusi merupakan penyimpangan yang disebabkan oleh indra, hal ini mengungkapkan cara otak mengatur dan menafsirkan rangsangan sensorik. Ilusi tidak hanya dapat terjadi pada manusia, tetapi juga pada makhluk lain. Pada abad ke 5 sebelum Masehi, hidup seorang pelukis legendaris bernama Zeuxis. Ia membuat lukisan anggur dengan sangat detail sehingga burung-burung mulai berdatangan dan mencoba memakan anggur lukisannya itu.

     Pada abad ke 20 setelah Masehi, Silicon Graphics Inc. merancang RealityEngine, yaitu sebuah komputer dengan performa grafik yang tinggi. Komputer ini digunakan untuk perancangan game, efek-efek khusus untuk film, model visual ilmiah, dan desain-desain lainnya agar terlihat seperti nyata. Walau hasil yang diberikan oleh RealityEngine belum dapat menyaingi lukisan Zeuxis, tetapi RealityEngine menawarkan hal-hal yang tidak dapat dilakukan oleh pelukis manual seperti pengamat dapat mengitari objek, menyentuh objek, mengangkat objek dalam telapak tangan. Interaksi yang dapat dilakukan oleh pengamat inilah yang memberi nilai tambah untuk RealityEngine.

     Seiring berjalannya waktu, dunia perlukisan telah meninggalkan pengilusian meski pada tahun-tahun sebelumnya ilusi optik menjadi topik utama dalam dunia perlukisan. Kini pembuatan ilusi optik dilakukan melalui komputer. Semakin banyak software-software pembantu dalam perancangan desain 3D. Bahkan dalam dunia perfilman, ilusi optik dengan menggunakan teknologi komputer seperti Transformers dimana penonton dapat melihat seakan-akan robot-robot di dalamnya nyata berada di sekitar aktor yang berperan. Dari segi pencahayaan hingga bayangan nyaris tak terdeteksi adanya unsur buatan. Model-model 3D ini seakan telah menyatu dengan dunia nyata di dalam film.

     Tidak hanya dari dunia perfilman saja. Telah banyak iklan produk yang mensiasati penggunaan ilusi optik ini untuk menarik pembeli. Dengan software tambahan pada gadget yang disebarkan secara gratis, kita dapat melihat ilusi-ilusi yang muncul pada papan iklan produk tersebut. Misalnya muncul objek-objek spesial yang khas menjadi simbol bagi model produk disertai tulisan yang bergerak di sekelilingnya.
»»  [ Read More..]